Resep Jozz Ala Maidaniipancakedurian.com Distributor Resmi Pancake Durian Oleh Oleh Khas Medan

29/11/2014 09:24

Dan dapatlah resep pancake durian Di Maidaniipancakedurian.com Distributor Resmi Pancake Durian, Oleh Oleh Khas Medan yang pembuatannya cukup sederhana. Karena saya sudah punya pengalaman yang kurang menyenangkan dengan kulitnya yang tipis mirip crepes yang mudah retak, patah, dan robek ini, saya sempet berpikir ulang untuk membuatnya. Tapi karena penasaran dan suka sekali sama pancake durian, akhirnya saya coba juga. Resep yang aslinya saya dapat dari Sajian Sedap yang telah dimodifikasi sesuai dengan selera saya dan orang rumah:

Bahan Kulit:

    150 gram tepung terigu protein sedang
    1 sendok makan tepung sagu
    15 gram gula tepung
    1/2 sendok teh garam
    1 kuning telur
    400 ml susu cair (saya pakai susu UHT plain)
    1 sendok makan margarin, lelehkan
    Pewarna makanan hijau (bukan pasta pandan) & kuning sesuai selera

Bahan Isi:

    100 gram bubuk whipped cream instan, kocok dengan 200 ml air es hingga kaku
    1 buah durian lokal ukuran kecil, ambil dagingnya
    1/4 sendok teh garam
    2 sendok makan gula tepung

Cara membuat:

    Kulit: aduk rata tepung terigu, tepung sagu, gula tepung, garam. Tambahkan kuning telur, susu cair dan margarin cair. Bagi adonan menjadi 2. Tambahkan pewarna makanan pada masing-masing adonan. Aduk rata.
    Tuang satu sendok sayur adonan di loyang datar anti lengket yang sudah dipanaskan di atas api kecil. Lakukan sampai semua adonan habis. Olesi sedikit mentega saat pertama kali mencetak.
    Isi: Campur whipped cream + gula tepung + garam, aduk hingga rata.
    Ambil selembar kulit dadar. Letakkan campuran whipped cream di tengah adonan kulit dadar, lalu daging durian di atasnya. Lipat kanan dan kirinya dan bentuk persegi menyerupai amplop. Tarik ujung sisi-sisi kulit dengan hati-hati saat melipatnya hingga adonan isi padat dan rapi di tengah lipatan. Sajikan dingin.

Rasanya mirip dengan pancake durian yang pernah saya beli di toko oleh-oleh dengan harga yang cukup mahal. Apalagi durian yang saya beli ini rasa manisnya pas dan dagingnya tebal, membuat rasanya makin enak. Tapi membuat kulitnya ini memang tricky, Ma. Dari 20-an lembar kulit yang saya bikin, mungkin hanya setengahnya yang hasilnya bagus setelah dilipat. Tantangan si kulit ini ada 2 tahap: saat mencetak lalu mengangkatnya dari loyang, dan saat melipatnya bersama isi. Pada kedua tahap ini kulit pancake bisa mudah robek. Jadi harus hati-hati sekali mengerjakannya. Kulit durian ini memang nyaris tidak ada rasa, rasa duriannya yang dominan dan ada sedikit rasa gurih manis pada cream nya.